Investor Korea Siap Dukung SEA Games XXVI

PALEMBANG (Suara Karya): Pihak investor dari Korea Selatan menyatakan siap berpartisipasi mendukung Pemerintah Kota Palembang dalam menyukseskan pelaksanaan SEA Games XXVI pada 11-25 November 2011.

Pernyataan dukungan itu dikemukakan salah seorang investor dari Korea Selatan (Korsel) ketika diterima Wali Kota Palembang H Eddy Santana Putra di Palembang, Senin (4/4).

Siang itu, beberapa investor asal Korea Selatan datang berkunjung ke kantor Pemerintah Kota Palembang untuk melakukan penjajakan atas kemungkinan peluang berinvestasi di kota tersebut.

Tamu asing tersebut tercatat atas nama Kim Gung Tae, Kim Yung Woo, Cho Young Chei, Kim Li Tae, dan Lee Jae Sook. Di hadapan tamunya, Wali Kota Eddy Santana Putra sempat menyinggung bahwa daerahnya dipercaya menjadi tuan rumah penyelenggaraan SEA Games XXVI.

"Salah salah satu daerah di Indonesia yang dipercaya sebagai tuan rumah penyelenggaraan itu adalah Kota Palembang," katanya.

Menanggapi hal tersebut, Kim Yung Woo dan Cho Young Chei senada menyatakan bersedia memberikan dukungan agar pesta olahraga se-Asia Tenggara mendatang benar-benar dapat berlangsung sekses. Namun, dalam pertemuan itu, pihak investor dari negara sahabat tersebut tidak menyebutkan bentuk dukungan dimaksud.

Terlepas dari itu, pernyataan dukungan yang datang dari para investor tersebut mendapat sambutan hangat dari wali kota beserta pejabat dinas dan instansi di lingkungan Pemerintah Kota Palembang.

Secara sepontan, Wali Kota Eddy Santana menyampaikan ucapan terima kasih atas keinginan mereka untuk berpartisipasi menyukseskan pesta olahraga akbar antarutusan negara se-Asia Tenggara itu.

Di hadapan para tamu dari Korsel itu, wali kota juga menyampaikan sekilas masalah pelaksanaan SEA Games bahwa Kota Palembang tidak hanya sebagai tempat pertandingan beberapa cabang olahraga, tetapi juga dipercaya pemerintah pusat menjadi tuan rumah pembukaan dan penutupan pesta olahraga dua tahunan tersebut.

Ia menambahkan, untuk menyukseskan SEA Games, tentunya Kota Palembang telah membangun berbagai infrastruktur yang diperlukan.

"Menyongsong SEA Games itu banyak infrastuktur dibangun dan diperbaiki, antara lain jalan raya, jembatan, pusat perbelanjaan, hotel, dan sarana hiburan lainnya, termasuk fasilitas transportasi dengan dioperasikannya bus umum Transmusi yang murah, aman, nyaman, dan bebas polusi," katanya.

Ia menambahkan, mendekati pelaksanaan SEA Games tentunya volume kegiatan pembangunan infrastruktur makin meningkat, sehingga dalam situasi demikian sangat diharapkan partisipasi pihak investor dari luar negeri, termasuk dari Korea Selatan.

Sementara pelaksanaan SEA Games di Kota Palembang ini diyakini dapat terlaksana sesuai target yang diharapkan, sehingga pihak Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan akan memaparkan tentang pesiapan kegiatan itu di Kementerian Kesejahteraan Rakyat di Jakarta pada Selasa (5/4).

"Pemaparan tersebut untuk meyakinkan bahwa Sumsel benar-benar telah siap menjadi tuan rumah SEA Games," kata Kepala Dinas PU Cipta Karya Palembang Rizal Abdullah usai menghadap Gubernur Sumsel H Alex Noerdin di Palembang, Senin. (Ant/Gungde Ariwangsa)